Jasa Pemetaan Darat, Laut, Udara

Layanan Konsultasi (Survey Pemetaan)

Foto Udara (Drone Mapping)
Selama lebih dari setengah abad sejak berdirinya SUCOFINDO pada tahun 1956, kami terus membangun pengalaman, keahlian dan teknologi, yang menjadi pondasi bisnis dan teknis yang kuat. Interaksi ekstensif kami dengan pelaku berbagai bidang bisnis dan dukungan para pakar yang kami miliki juga turut mendukung perkembangan kami.

Melihat dinamika bisnis dan industri di Indonesia saat ini, SUCOFINDO terdorong untuk menyumbangkan keahlian dan pengalaman yang kami miliki dalam bentuk layanan konsultasi di berbagai bidang. Salah satunya adalah konsultasi dalam bidang pemetaan, jasa yang kami tawarkan meliputi pemetaan topografi, batimetri, dan juga melayani foto udara.


 

 

Survei dan Pemetaan

TANTANGAN BISNIS

Survey Topografi

Sucofindo mengoptimalkan pengelolaan Sumber Daya Berbasis GIS, Salah satu perkembangan teknologi yang paling pesat saat ini adalah teknologi informasi. Pada saat ini teknologi informasi telah diyakini menjadi bagian dalam manajemen di segala sektor baik swasta maupun pemerintahan. Kegiatan survei dan pemetaan merupakan salah satu sektor yang memanfaatkan perkembangan teknologi sistem informasi berbasis Geographic Information System (GIS).

Pemetaan secara fotogrametri dan remote sensing dalam era modern sekarang ini memegang peranan sangat penting karena dapat melakukan efisiensi yang sangat signifikan bila dibandingkan dengan cara terestrial biasa yang selama ini digunakan. Dengan teknologi yang tersedia, dimungkinkan untuk melakukan eksploitasi sumberdaya secara efektif, efisien dan bertanggung jawab.
SOLUSI

Survei dan pemetaan secara fotogrametri dan penginderaan jarak jauh (remote sensing) merupakan solusi untuk mengoptimalkan pengelolaan sumber daya yang tersedia dengan cara mengidentifikasi potensi sumber daya tersebut dengan menggunakan teknologi sistem informasi berbasis GIS.
Ruang Lingkup Pekerjaan

Untuk menjawab tantangan tersebut SUCOFINDO menyediakan layanan jasa pekerjaan survei dan pemetaan terdiri dari :
  1. Pemetaan fotogrametris;
  2. Pemetaan dengan remote sensing/penginderaan jarak jauh.
  3. Pemetaan Laut (Batimetri)
  4. Pemetaan Terestris (Topografi)
Layanan jasa sistem informasi berbasis GIS tersebut meliputi:
  1. Penyediaan, pemrosesan, dan ekstraksi informasi dari produk-produk penginderaan jauh (Landsat, SPOT, IKONOS, Quick Bird, dll.);
  2. Penyediaan, pemrosesan, dan ekstraksi informasi dari produk-produk pemetaan dalam berbagai skala ; 
  3. Otomasi data dan peta;
  4. Disain dan pengembangan sistem aplikasi berbasis GIS;
  5. Jasa konsultasi dalam GIS.
  6. Penyedia layanan untuk investigasi jalur pipa, dredging dan lain lain
  7. Layanan jasa konsultasi untuk perencanaan jalan dan jembatan (Stake Out, Cut and Fill)
  8. Foto udara jarak dekat (Drone Mapping) 
  9. Penyedia jasa pengukuran titik ikat jaring kontrol geodesi

Manfaat

Foto Udara

Pengelolaan dan pemanfaatan sumber daya dapat dilakukan secara lebih optimal dengan cara mengidentifikasi sumber sumber daya yang ada menggunakan teknologi berbasis GIS;
  1. Tersedianya data dan informasi tentang potensi sumberdaya agar mudah dan cepat dapat diakses;
  2. Mendukung dalam perencanaan dan pengelolaan sumberdaya alam seperti pertanian, perikanan, pertambangan, industri, pariwisata, dan lain-lain dalam bentuk atlas sumber daya;
  3. Memastikan pembangunan proyek sesuai rencana dan jadwal sehingga dapat mencegah terjadinya pembengkakan waktu dan biaya.


 

 

Mengapa Memilih SUCOFINDO

Pengukuran Jaring Kontrol

Reputasi 
SUCOFINDO adalah perusahaan jasa inspeksi pertama di Indonesia yang telah berdiri sejak tahun 1956. SUCOFINDO memiliki cakupan jasa yang lengkap serta didukung laboratorium yang tersebar di seluruh Indonesia.
Jaringan 
SUCOFINDO memiliki titik layanan yang tersebar di seluruh Indonesia dan bermitra dengan perusahaan-perusahaan inspeksi asing yang memiliki jaringan global.
Jasa sesuai kebutuhan pelanggan 
SUCOFINDO menawarkan solusi tepat dan efektif yang sesuai dengan kebutuhan klien.

Pengakuan
SUCOFINDO adalah anggota asosiasi internasional IFIA (International Federation of Inspection Agencies), anggota AISI (Asosiasi Independen Surveyor Indonesia), anggota ASPINDO (Asosiasi Penambang Indonesia) dan anggota IMA (Indonesian Mining Association). SUCOFINDO melaksanakan inspeksi berdasarkan standar-standar internasional yang disepakati. Operasi kami terakreditasi ISO 17020 dan ISO 17025, serta bersertifikat ISO 9001.

PELAKSANAAN PEKERJAAN

Survey Batimetri

SUCOFINDO melakukan pendekatan pelaksanaan pekerjaan ini dengan cara :
  1. Melakukan pengumpulan data primer, yaitu data hasil-hasil survei terbaru berbentuk lembar lukis, buku laporan atau disebut data-data primer. Dalam hal ini dapat berbentuk digital atau analog;
  2. Melakukan pengumpulan data sekunder yaitu data pendukung yang digunakan untuk melengkapi peta digital, seperti peta laut, peta darat, buku nama geografi, peta udara (citra lensa), dan lain-lain yang ada kaitannya dengan peta yang dimaksud;
  3. Melakukan pengolahan data dan pembuatan peta, dimulai dari proses input data dengan mendigitasi peta-peta tematik analog, kemudian dilakukan editing, trasformasi koordinat, topologi, tagging, link data spasial dan atribut, chart join, clipping, analisis, quality control dan pencetakan peta sebagai tahap akhir dari pembentukan basis data digital, sehingga hasilnya dapat dipresentasikan.

More Information 

Helmy Mukti Wijaya Geodetic Engineer
PT. Sucofindo (Persero) 
Graha Sucofindo Jl. Kalibutuh No. 215, Surabaya 
Tel: (031) 5469123 Ex 1006 | Mobile: 082 334 60 1995 or 081 2496 2525
mwijaya@sucofindo.co.idwww.sucofindo.co.id
fanpage : https://www.facebook.com/Fotogrametri/










Comments
0 Comments

0 komentar:

Post a Comment